Kamis, 26 Agustus 2010

Hasil Trofi Joan Gamper: Barca Tundukan Milan


Barcelona menundukan AC Milan dalam ajang pemanasan Joan Gamper Trhopy lewat adu penalty.

Dalam pertandingan yang digelar di Nou Camp Kamis dinihari WIB, Barcelona, tidak ada gol yang terjadi di babak pertama. Sehingga kedudukan 0-0 bertahan hingga turun minum.


Dalam pertandingan ini, dua bek tengah II Rossonerri, Alessandro Nesta dan Thiago Silva tampil cukup apik menghalau serangan Azulgrana. Namun, dua menit setelah kick off babak kedua Barcelona unggul terlebih dahulu lewat sontekan striker baru mereka, David Villa yang memanfaatkan umpan crossing Adriano.

Dua puluh menit kemudian, tepatnya dimenit 67, Milan menyamakan kedudukan. Tendangan setengah voli cantik dari striker gaek Inzaghi setelah menerima umpan cantik dari Seedorf tak bisa dibendung oleh kiper Barcelona, Jose Pinto. Skor 1-1 Bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Pertandingan lalu diteruskan melalui adu tos-tosan. Dalam adu penalti ini, Barcelona sedikit lebih beruntung. Dari empat eksekutor (Messi, Bojan, Thiago, Busquets) hanya Sergio Busquets saja yang gagal mengeksekusi. Sementara dikubu Milan dari empat penendang (Yepes, Seedorf, Pirlo, Jankulovski) hanya Mario Yepes saja yang berhasil menceploskan bola. Alhasil, Barcelona menang adu penalti 3-1.

Ini merupakan Trofi Joan Gamper mereka yang ke-34. Sementara bagi AC Milan, ini merupakan kekalahan kedua dalam seminggu, setelah pada hari Minggu kemarin, juga kalah oleh Juventus juga lewat adu penalti dalam Trofeo Luigi Berlusconi.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Ketikkan saran dan komentar anda. Walaupun singkat tetapi saran dan komentar yang anda berikan sangat berarti buat blog ini. Silahkan beri Komentar anda dengan mengisi boxs dibawah ini. Jika tidak mempunyai Akun, pilih ANONIM/ANONYMOUS. Terima Kasih Banyak Telah Mengunjungi Blog ini.

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda