Sabtu, 25 September 2010

Hasil Kualifikasi F1 2010 GP Singapura, Marina Bay: Alonso Start Terdepan

Fernando Alonso meneruskan performa apiknya dibeberapa balapan terakhir dengan menjadi polesitter pada kualifikasi yang digelar Sabtu, 25 September 2010 di sirkuit Marina Bay, Singapura.

Di kualifikasi yang berlangsung malam hari itu, Alonso menjadi yang tercepat dengan meraih waktu terbaik 1 menit 45,390 detik untuk melahap satu putaran. Sementara rekan setima Alonso, Felipe Massa akan start dari urutan buncit.

Di posisi kedua ada pembalap asal Jerman yang membela tim Red Bull, Sebastien Vettel. Vetter mencatatkan waktu 1 menit 45,457 detik atau terpaut 0,067 detik dari Alonso. Sementara itu duo McLaren, Lewis Hamilton dan juara dunia Jenson Button harus puas di tempat ketiga dan keempat.

Peringkat kelima diisi oleh pemuncak klasemen sementara, Mark Webber dengan mencatatkan waktu terbaik 1 menit 45,977 detik. Hasil lumayan apik ditunjukan oleh pembalap kawakan Rubens Barrichelo yang menempati start keenam di race Minggu esok.

HASIL KUALIFIKASI F1 2010 GP Singapura, Marina Bay 25 September 2010

1. F. Alonso (Ferrari) 1'45.390
2. S. Vettel (Red Bull) 1'45.457
3. L. Hamilton (McLaren) 1'45.571
4. J. Button (McLaren) 1'45.944
5. M. Webber (Red Bull) 1'45.977
6. R. Barrichelo (Williams) 1'46.236
7. N. Rosberg (Mercedes) 1'46.443
8. R. Kubica (Renault) 1'46.593
9. M. Schumacher (Mercedes) 1'46.702
10. K. Kobayashi (BMW Sauber) 1'46.884
11. J. Alguersuari (Toro Rosso) 1'47.666
12. N. Hülkenberg (Williams) 1'47.674
13. V. Petrov (Renault) 1'48.165
14. S. Buemi (Toro Rosso) 1'48.502
15. N. Heidfield (BMW Sauber) 1'48.557
16. A. Sutil (Force India) 1'48.899
17. V. Liuzzi (Force India) 1'48.961
18. T. Glock (Virgin) 1'50.721
19. Heiki Kovalainen (Lotus) 1'50.915
20. L. di Grassi (Virgin) 1'51.107
21. J. Trulli (Lotus) 1'51.641
22. C. Klien (HRT F1) 1'52.946
23. B. Senna (HRT F1) 1'54,946
24. F. Massa (Ferrari) -

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Ketikkan saran dan komentar anda. Walaupun singkat tetapi saran dan komentar yang anda berikan sangat berarti buat blog ini. Silahkan beri Komentar anda dengan mengisi boxs dibawah ini. Jika tidak mempunyai Akun, pilih ANONIM/ANONYMOUS. Terima Kasih Banyak Telah Mengunjungi Blog ini.

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda