Sabtu, 17 Juli 2010

Piala Indonesia: Persija Tekuk Persik 4-3


Bermain di Stadion Manahan Solo, kedua tim sama-sama memainkan tempo lambat di awal-awal pertandingan meski penguasaan dikuasai oleh Persija.

Menit 11, backpass blunder Pape Toure berhasil diselamatkan M. Yasir. Semenit berselang, giliran Legimin Raharjo yang membahayakan gawang M. Yasir, Namun tendangan mantan pemain PSMS Medan itu masih bisa di tangkap Yasir. Tendangan First time BP juga sempat mengancam gawang Persik. Menit 27, sundulan Abanda Herman yang memanfaatkan tendangan pojok Firman Utina belum membahayakan gawang Persik yang dijaga Herman Batak. Lima menit berselang Bambang Pamungkas dijatuhkan didepan kotak pinalty namun pergerakan BP tidak istimewa dimata wasit. Tendangan Mustafic Fahrudin dimenit 39 masih bisa diatisipasi dengan baik oleh Herman Batak.

Di menit 40, Kesalahan M. Yasir yang menyapu bersih bola justru mengenai badan Yongki Ari Wibowo dan masuk ke gawang Persija. Skor pun berubah 1-0 untuk keunggulang Persik. Semenit sebelum babak pertama usai, Bambang Pamungkas berhasil menyamakan skor setelah menerima umpan Leonard Tupamahu.
Babak pertama berakhir dengan skor 1-1.

Babak pertama baru berjalan semenit, Bambang Pamungkas berhasil membalikan keadaan melalui umpan cantik M. Ilham. Menit 52, tendangan bebas Harianto masih bisa ditangkap Yasir. Semenit kemudian, M. Yasir yang tampil kurang maksimal di pertandingan ini, lagi-lagi membuat blunder dan kesalahan Yasir berhasil dimanfaatkan Yongki. Sehingga skor sama kuat 2-2.

Persija berhasil mengambil alih lagi kedudukan via sundulan Pape Toure dimenit 60 memanfaatkan umpan Firman Utina. Bambang Pamungkas berhasil mencetak Hattrik di pertandingan ini setelah tendangan bebasnya menjebol gawang Persik. Di menit 88 kerjasama apik Serge-BP gagal di tuntaskan menjadi gol oleh Aliyudin. Justru semenit sebelum pertandigan usai Persik berhasil memperkecil kedudukan lewat kemelut didepan gawan Persija dan Wawan Widianto berhasil mencetak gol.

Hingga pertandingan usai, kedudukan 4-3 untuk kemenangan Persija Jakarta. Hal ini membuat Persik hanya cukup menang 1-0 di leg kedua di Brawijaya untuk memastikan tiket ke Semifinal Piala Indondsia 2010.

Label:

1 Komentar:

Pada Minggu, Juli 18, 2010 2:32:00 AM , Anonymous Anonim mengatakan...

Gw yakin persija juara Piala Indonesia 2010

 

Posting Komentar

Ketikkan saran dan komentar anda. Walaupun singkat tetapi saran dan komentar yang anda berikan sangat berarti buat blog ini. Silahkan beri Komentar anda dengan mengisi boxs dibawah ini. Jika tidak mempunyai Akun, pilih ANONIM/ANONYMOUS. Terima Kasih Banyak Telah Mengunjungi Blog ini.

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda