Jumat, 30 April 2010

Cowboys In Paradise Film Yang Kontroversial

Video diatas merupakan video yang saya ambil dari Youtube, video yang menggemparkan warga Bali ini berjudul Cowboys in  Paradise. Film menceritakan sepak terjang gigolo alias pria penghibur wanita di Bali. Film dokumenter itu pertama kali beredar di kalangan pengguna internet. Cuplikan berdurasi sekitar dua menit itu menggambarkan kehidupan dan aktivitas pemuda petualang cinta di Bali, khususnya Pantai Kuta. Sosok para pemuda ini berbadan atletis dan berkulit gelap. Sebagian besar juga berambut gondrong. Pokoknya penampilan mereka khas anak pantai yang piawai dengan olah raga bahari seperti berselancar. Bahasa asing mereka, terutama Inggris, lumayan lancar. mereka adalah Fendy, Arnold, Argo dan Boby. Salah seorang pemain film, Arnold dan rekannya mengaku ditipu sang sutradara. Mereka menolak disebut gigola karena mereka hanya pelatih selancar di Pantai Kuta, Bali.

Label:

Diragukan, Penemuan Bahtera Nabi Nuh

Ellyzar Zachra PB

(IST)
INILAH.COM, Jakarta- Munculnya klaim yang mengatakan kapal Nabi Nuh telah ditemukan di Gunung Ararat Turki dibantah oleh berbagai peneliti.
Banyak website yang ramai membicarakan klaim bantera Nabi Nuh telah ditemukan di Gunung Ararat, Turki.
Penemu yang dipimpin oleh kelompok evangelis, mengatakan yakin 99,9% struktur kayu yang ditemukan di sisi gunung itu merupakan bagian dari kapal yang disebutkan dalam kitab suci.
Kapal itu dikatakan yang menampung keluarga Nabi Nuh serta berbagai hewan selama kejadian banjir besar pada 4800 tahun lalu.

Baca selengkapnya »

Label:

Senin, 19 April 2010

Uang Koin Indonesia

Sejak kemerdekaan kita, Indonesia telah mengeluarkan berbagai bentuk pecahan uang logam, ada yang terbuat dari nickel, kuningan, alumunium bahkan yang terbaru berbahan bimetal. Secara keseluruhan Indonesia memiliki 15 jenis pecahan dari yang terkecil yaitu 1 sen s/d yang terbesar 1000 rupiah.
Pecahan-pecahan tersebut adalah:
Baca selengkapnya »

Label:

Kamis, 08 April 2010

PURBALINGGA MILIH MANING


Purbalingga akan menyelenggarakan pemilihan kepala daerah atau Pemilu kada. Pemilihan akan berlangsung pada Minggu Legi, tanggal 18 April 2010.

Pemilu kada kali ini akan diikuti 3 (tiga) Pasangan Calon atau 1 lebih banyak dari pemilu kada 2005. Dalam pemilu tahun 2005, terdapat 2 Pasangan Calon yaitu Triyono Budi Sasongko - Heru Sudjatmoko dan Munir - Sutarto Rahmat yang dimenangkan oleh pasangan Triyono - Heru.

Baca selengkapnya »

Label: